Kapolda Sambangi dan Berbaur Dengan Anggota PAM di Kariu

Polri350 views

MabesNews.Com | POLDAMALUKU — Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen Pol Lotharia Latif menyambangi dan berbaur dengan anggota Pengamanan dari TNI dan Polri di negeri Kariu, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah.

Hal itu dilakukan saat Kapolda mengunjungi daerah itu pada Kamis (22/12/2022) untuk mengecek situasi dan kondisi masyarakat setempat yang baru dikembalikan dari lokasi pengungsian di Aboru.

Saat menyambangi personil pengamanan, Irjen Latif memberikan semangat dan memotivasi agar dapat menjalankan tugas negara dengan sebaik-baiknya.

“Tugas TNI dan Polri adalah menjaga semua warga negara dan berdiri di atas semua pihak,” kata Kapolda.

Kepada para komandan satuan, Irjen Latif juga memerintahkan untuk selalu mengecek kesiapan fisik, moril dan kesehatan anggota yang Pam di Kariu.

“Terus semangat dan jaga kesehatan, laksanakan tugas yang terbaik untuk semua pihak. Jangan mengharap kebaikanmu dipuji manusia tapi biarkan Tuhan menilai dan mencatat kebaikan yang kalian lakukan untuk bangsa dan negara,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Kapolda juga sekaligus menyampaian selamat hari Natal kepada anggota Pam yang merayakan, yang juga harus berpisah dengan anak, istri beserta keluarganya.

“Saya ingatkan agar semua anggota tetap melakukan ibadah agamanya masing-masing dan berdoa agar Tuhan menjaga dan memberikan keselamatan dan kedamaian bagi masyarakat dan semua anggota TNI POLRI yang sedang bertugas di lapangan. Semoga Maluku aman, damai dan sejahtera,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *