Jalin Sinergitas Kapolsek Kertajati Silaturahmi Ke DDPU Pertamina Kertajati

Pemerintah164 views

MabesNews.com – Polres Majalengka – Kapolsek Kertajati Polres Majalengka, Iptu Bambang Indrijanto melaksanakan kunjungan Silaturahmi ke DPPU Pertamina Kertajati Kabupaten Majalengka, Jumat (31/3/2023).

Hal tersebut merupakan langkah Kepolisian untuk lebih meningkatkan peran serta dalam pemeliharaan Kamtibmas diwilayah Hukum Polsek Kertajati.

 

Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas ini akan dilakukan oleh Polsek Kertajati secara kontinyu guna mendekatkan diri kepada masyarakat dan juga mendapat masukkan dan harapan dari masyarakat terhadap Polri terkait kemananan dan ketertiban dalam masyarakat, kata Iptu Bambang Indrijanto.

 

Dengan petugas Kepolisian melaksanakan sambang desa dapat membangun komunikasi aktif dengan warga, ucap AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Kertajati, Iptu Bambang Indrijanto.

 

“Guna menjaga situasi yang kondusif perlu mendapatkan dukungan dari seluruh komponen masyarakat,” tutur Iptu Bambang Indrijanto. Pewarta (Markus.T).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *