4 Guru Pijay Sebagai Duta Aceh Lolos SLW Angkata 1

Pemerintah90 views
Foto : Guru Pijay Sebagai Duta Aceh Lolos SLW Angkata 1

 

 

MabesNews.Com |Pijay ,- Empat guru penggerak di Pidie Jaya (Pijay) lolos seleksi School Leadership Workshop (SLW) Batch 5 yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek RI tahap pertama secara online, Kamis (23/3/2023).

 

Keempat guru penggerak di Pidie Jaya yang lolos seleksi SLW tahap pertama itu, Irmayani S.Pd (SMPN 1 Bandar Dua), Misran S.Pd (SDN 1 Bandar Baru), Yulizar S.Pd (SDN 9 Trienggadeng) dan Zahniar (SMPN 2 Ulim).

 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ( Kadisdikbud ) Pidie Jaya, Hauren Ayny SPd di dampingi Kabid Pembinaan Ketenagaan, Muhammad Gade SPd serta analis SDM Bidang Ketenagaan Disdikbud Pidie Jaya, Zulwanis SPd, MSi, menyampaikan hal ini kepada wartawan di Meureudu, Jumat (24/3/3034).

Hauren mengatakan atas prestasi itu, keempat guru penggerak dari Pidie Jaya ini akan mewakili Aceh dalam seleksi SLW Batch 5 Kemendikbudristek RI tahun 2023 tahap kedua.

Hauren Ayny S.Pd menyebutkan lolosnya empat guru penggerak asal Pidie Jaya ini sesuai Surat Keputusan Kemendikbudristek Nomor : 0727/B3/GT.01.00/2023, perihal Seleksi Tahap I Calon Peserta School Leadership Workshop (SLW) Batch 5(SLW) Tahun 2023.

Kegiatan ini bekerjasama dengan National Institute of Education (NIE) Singapura secara daring. Program ini bertujuan untuk menjaring guru guru potensial di seluruh tanah air. Peserta adalah guru penggerak angkatan 5 diseluruh Kabupaten/ kota seluruh indonesia yang belum pernah menjadi sasaran SLW sebelumnya pada Angkatan 1,2,3, dan 4.

Adapun proses seleksi dengan mengikuti beberapa topik yang telah ada pada pelatihan mandiri Platform Merdeka Mengajar ( PMM ) seperti Merdeka Belajar, Profil Pelajar Pancasila, Disiplin, dan Refleksi. Ke 4 topik tersebut harus dipelajari, diskusi dan dipahami mulai tanggai 7 sampai 19 maret 2023.

Ke 4 guru menjadi duta aceh untuk mengikuti tahap 2 yang nantinya beberapa penilaian essai, Diskusi Kelompok Mandiri ( Leaderles Group Discussion ) dan bila mereka lolos tahap ini untuk merekrut pemimpin pembelajaran yang profesional menyonsong implementasi kurikulum merdeka ( Faiz )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *