Mabesnews.com, Morowali — Komando Distrik Militer (Kodim) 1311/Morowali menggelar kegiatan silaturahmi dan perkenalan bersama insan pers yang bertugas di wilayah Kabupaten Morowali dan Morowali Utara. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana hangat, penuh keakraban, serta dihadiri oleh berbagai perwakilan media cetak, online, dan televisi.
Acara diawali dengan perkenalan para jurnalis dari sejumlah media, di antaranya Kumpas TV, Strangle.com, Metro Sultan, Buddha Nusantara Indonesia, Watakucom, Arya Nedohan, Mabesnews.com, Assalamu’alaikum Online, Alkhairat, Radar Palu, serta beberapa media lainnya. Para jurnalis memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan asal daerah dan latar belakang masing-masing.
Dalam kesempatan tersebut, Komandan Kodim 1311/Morowali, Letnan Kolonel Infanteri Abraham Pajaitan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan perkenalan resmi dirinya kepada insan media sejak menjabat sebagai Dandim 1311/Morowali. Ia menegaskan pentingnya membangun komunikasi yang baik, terbuka, dan berkelanjutan antara TNI dan media sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
Letkol Inf Abraham Pajaitan juga memaparkan secara singkat perjalanan karier militernya. Ia merupakan lulusan Akademi Militer tahun 2005, bergabung dengan Korps Infanteri, dan mengabdikan diri selama kurang lebih 17 tahun di Kopassus. Berbagai penugasan telah dijalani, mulai dari jabatan Komandan Peleton, perwira intelijen, Wakil Komandan Batalion, hingga Komandan Batalion.
Selain itu, ia juga pernah menempuh pendidikan pascasarjana di Australian National University melalui beasiswa Kementerian Pertahanan serta mengikuti pendidikan lanjutan CESKUA sebagai bagian dari persiapan kepemimpinan di jajaran TNI AD.
Dalam pengabdiannya, Letkol Inf Abraham Pajaitan pernah terlibat dalam sejumlah operasi pengamanan, termasuk pengamanan VVIP sebagai bagian dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Selama bertugas, ia terlibat langsung dalam pengamanan Presiden dan Wakil Presiden, kunjungan kenegaraan, serta berbagai agenda nasional dan internasional, termasuk KTT G20. Ia juga menyampaikan bahwa detasemennya meraih penghargaan sebagai detasemen terbaik selama dua tahun berturut-turut.
Setelah menyelesaikan tugas di Paspampres, Letkol Inf Abraham Pajaitan dipercaya untuk mengemban amanah sebagai Dandim 1311/Morowali. Di wilayah tugasnya saat ini, Kodim 1311/Morowali aktif mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pembinaan teritorial.
Beberapa program yang disampaikan antara lain program cetak sawah rakyat di Kabupaten Morowali Utara yang telah mencapai progres hampir seluruhnya dan ditargetkan rampung dalam waktu dekat. Program ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan dan sepenuhnya dilaksanakan di atas lahan milik masyarakat, yang setelah proses pencetakan sawah akan dikembalikan kepada kelompok tani.
Selain itu, Kodim 1311/Morowali juga turut mendukung pembangunan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih. Salah satu koperasi yang berlokasi di Desa Lempotonara, Kecamatan Tomata, disebut sebagai salah satu koperasi pertama di luar Pulau Jawa yang berhasil diselesaikan. Koperasi lainnya di wilayah Wosu juga ditargetkan selesai sepenuhnya dalam waktu dekat dan akan diserahkan kepada pemerintah desa setempat.
Menutup kegiatan, Dandim 1311/Morowali berharap pertemuan ini menjadi awal komunikasi yang baik dan berkelanjutan antara TNI dan insan pers di Morowali. Ia menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan setiap program secara tuntas dan mengajak media untuk terus bersinergi dalam menyampaikan informasi yang akurat, berimbang, dan membangun bagi masyarakat.
( Mariam)







