Indahnya Tenun Persaudaraan saat Jefridin Buka Bersama Keluarga Kepulauan Meranti

Pemerintah150 views

MabesNews.com | Batam- Haru rasanya melihat kekompakan masyarakat Kota Batam. Mereka sangat mendukung pembangunan kotanya, dan menjaga agar tetap kondusif.

Hal ini tercermin saat Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, menghadiri acara buka puasa bersama pengurus Ikatan Keluarga Besar (IKB) Kepulauan Meranti Batam di Golden Prawn, Bengkonglaut, Rabu (3/4/2024).

“Allhamdulilah dalam suasana kekeluargaan ini kita dapat berkumpul dan hadir dalam rangka bersilaturahmi,” kata Jefridin.

Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan rasa syukur atas kebersamaan dan kekompakan antar masyarakat Batam yang berasal dari Riau.

Jefridin, yang merupakan kelahiran Selatpanjang, Riau, baru-baru ini juga dinobatkan sebagai Ketua Persatuan Masyarakat Riau (PMR) Kota Batam.

“Meskipun berasal dari Kepulauan Meranti dan Selatpanjang, namun saya dibesarkan di Pulau Bokor,” katanya.

Dalam sambutannya, Jefridin menekankan komitmen Pemerintah Kota Batam untuk menjadi telinga yang terbuka terhadap aspirasi masyarakat.

Beliau mengajak seluruh masyarakat Batam yang berasal dari Kepulauan Meranti untuk meningkatkan rasa memiliki terhadap kota ini serta bersatu dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.

“Mari kita bergandengan tangan, untuk Batam yang lebih maju,” pungkas Jefridin. (Nursalim Turatea).

______

TENUN PERSAUDARAAN: Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, menyapa para sesepuh saat menghadiri acara buka puasa bersama pengurus IKB Kepulauan Meranti Batam, di Golden Prawn, Bengkonglaut, Rabu (3/4/2024).