Mabesnews.com l Bireuen – Dalam rangka mendukung Bireuen Kota Santri, tepat hari Selasa tanggal 29 Agustus 2023, Dinas Pendidikan Dayah Bireuen melaksanakan kegiatan Seleksi Beasiswa Santri Berprestasi Hafalan Kitab dan Hadis yang diikuti 1106 peserta dengan berbagai tingkatan (Marhalah) rinciannya yaitu ULA dengan jumlah 414 peserta bidang lomba Tauhit, Fiqih, Akhlak, Nahwu, Hadist Arbain. WUSTA dengan jumlah peserta 351 bidang lomba Tauhid, Fiqih, Tafsir, Tarikh. ULYA dengan jumlah peserta 341 bidang lomba Tauhid, Ushul Fiqh, Nahwu, Ilmu Tafsir, Balaghah dan Ulumul Hadits. Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung selama 3 (tiga) hari yaitu pada tanggal 29, 30 dan 31 Agustus 2023 dimulai jam 08.00 s/d 16.30.
Acara yang berlangsung di Gedung Islamic Center Development itu dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Dayah Kabupaten Bireuen Dr. H. Jufliwan, SH, MM. Dalam sambutannya Kadis menguraikan tujuan dari diselenggarkan kegiatan ini adalah untuk menambah wawasan, kompetensi, dan kecakapan menguasai Hafalan Kitab dan Hadist bagi para santriwan dan santriwati. Kegiatan ini telah berlangsung selama tiga tahun berturut-turut, dan harapannya dapat terus berlangsung dengan peningkatan kuota peserta dan besaran Beasiswanya terus meningkat. Untuk itu Pemda Kabupaten Bireuen melalui PJ. Bupati Bireuen bapak Aulia Sofyan, PHd sangat mendukung kegiatan yang mulia ini sehingga kemampuan para santri bisa terus ditingkatkan, dan Insya Allah tahun 2024 akan diteruskan Kembali.
Lebih lanjut Kepala Dinas memberikan motivasi kepada seluruh peserta untuk dapat ikut kegiatan ini sampai selesai dengan riang gembira. Apa yang telah dipelajari oleh para santri dengan penuh perjuangan di dayah atau pondok pesantren, Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan Dayah melaksakan kegiatan seleksi Beasiswa santri berprestasi hafalan kitap dan hadist untuk mengapresiasi apa yang telah dikuasai dan ditekuni dalam ilmu terkait demi menambah minat generasi muda khususnya dikabupaten Bireuen untuk belajar didayah.
Dalam kesempatan yang sama Ketua Panitia Asri, SE menyampaikan bahwa anggaran untuk penyelenggaraan kegiatan Beasiswa hafalan kitap dan Hadist bersumber dari DOKA tahun 2023. Dari keseluruhan Cabang, pemenangnya dibuat perangkingan, dari 1106 hanya 265 santri yang berhak menerima Beasiswa dengan nilai tertinggi. Sedangkan Koordinator dewan hakim Tgk Nazaruddin dalam pengarahannya menyampaikan bahwa peserta harus benar-benar bisa menghafal dengan metode khusus masing-masing cabang. Dewan juri akan menilai dengan objektif setiap peserta sehingga penerima Beasiswa betul-betul tepat sasaran dan menghindari subjektifitas dikemudian hari. (Jufliwan)